Plaza Indonesia, Pergikemall.com – Selamat datang datang di website resmi yang menghadirkan sejumlah informasi mengenai pusat perbelanjaan atau mall di kota kota besar di indonesia. Pergikemall.com akan mencari informasi dan merangkumnya secara baik untuk kalian baca dan mengambil berbagai informasi yang terdapat didalam artikel yang dimuat.
Pergikemall.com akan mengajak kalian untuk berkeliling mengunjungi mall yang tersebar di seluruh kota di indonesia. Dan memberikan segala informasi yang ingin kalian ketahui beserta dengan fasilitas apa saja yang bisa kalian temui di mall populer dari berbagai kota ini. Bagi kalian yang penasaran kota mana saja yang akan kita kunjungi ikutin terus artikel dari pergikemall.com
Bisa jadi suatu hari nanti mall populer di kota kalian lah yang akan kami ulas dan bisa menjadi referensi kalian untuk mengunjungi mall yang pergikemall bahas pada setiap artikelnya. Untuk itu jangan sampai lewatkan update terbaru dari pergikemall.com yang pastinya akan menghadirkan informasi yang menarik untuk kalian baca.
Pada kesempatan kali ini, pergikemall.com mengajak kalian untuk mengunjungi Ibu Kota jakarta dan juga mendatangi beberapa mall yang populer disana. Apa saja mall yang akan kita bahas dan bagaimana fasilitas yang disediakan?? Ayo kita bahas pada artikel berikut ini.
Plaza Indonesia Mall
Pusat perbelanjaan atau mall merupakan salah satu tempat yang sangat menyenangkan untuk di kunjungi. Mall dengan berbagai fasilitas yang dihadirkan mampu menjadi tempat yang cocok untuk berlibur dan menghabiskan waktu bersama orang terdekat. Selain itu mall juga menjadi tempat nongkrong yang asik bagi para kaum muda mudi di suatu kota. Pembahasan kali ini akan mengulas sebuah mall yang sangat eksklusif di Jakarta yaitu Mall Plaza Indonesia.
- Plaza Indonesia
Pusat perbelanjaan atau mall di Jakarta merupakan salah satu tempat yang banyak dikunjungi oleh masyarakatnya. Selain untuk membeli berbagai kebutuhan dan keperluan yang tersedia di mall. Sama seperti masyarakat kota lainnya. Masyarakat Jakarta juga memanfaatkan mall sebagai salah satu tempat untuk menghabiskan waktu luang untuk berlibur sejenak dan meninggalkan segala permasalahan yang dihapi dengan berjalan jalan ke pusat perbelanjaan atau mall. Selain itu mall juga menjadi tempat yang asik bagi generasi muda kota Jakarta. Berbagai mall di bangun dengan arsitektur yang keren dan futuristik sehingga menjadi tempat nongkrong yang asik dan juga kekinian bagi generasi muda.
Salah satu mall di kota jakarta yang sangat eksklusif dan banyak dikunjungi masyarakat yaitu Mall Plaza Indonesia. Mall ini masuk ke dalam daftar sebagai salah satu mall terbesar yang ada di kota Jakarta. Sebagai salah satu mall terbesar dan terlengkap di kota Jakarta tentu pengelola juga sudah merancang dan menyiapkan bangunan serta fasilitas yang sangat luar biasa untuk seluruh pengunjungnya. Lalu apa saja kelebihan dan fasilitas yang disediakan oleh Mall Plaza Indonesia?? ayo kita bahas!
Plaza indonesia merupakan salah satu mall eksklusif di Indonesia
Plaza indonesia masuk sebagai salah satu mall paling eksklusif yang ada di Indonesia. Mall yang berdiri di kawasan eksklusif DKI Jakarta ini memiliki bangunan yang sangat spektakuler dan tak jarang membuat orang merasa minder untuk masuk ke dalam mall satu ini. Plaza indonesia dibangun diatas lahan seluas 38.050 meter persegi. Mall ini dibangun disebuah lahan superblock dikawasan elite dekat bundaran hotel indonesia. Yang memiliki bangunan lain yang dibangun bersama dalam sebuah lahan yang sama.
Mall plaza Indonesia sendiri memiliki bangunan yang sangat amat luas dengan arsitektur bangunan yang sangat modern. Bagian eksterior dari mall ini dibangun dengan memperhatikan berbagai aspek mulai dari desain hingga material yang digunakan bukan lah material yang sembarangan. Bangunan plaza indonesia diresmikan pada tahun 1990. Bangunan mall eksklusif ini merupakan ide dari gagasan seorang putri presiden titiek soeharto yang pada saat itu menggangap Jakarta sudah waktunya memiliki sebuah bangunan mall yang glamor untuk menghiasi malam hari pada ibu kota.
Sinarmas land sebagai selaku pengembang dari mall Plaza Indonesia sangat memperhatikan betul bangunan yang mereka rancang. Setiap sudut bangunan didesain dengan sangat modern dan eksklusif bahkan bangunannya dibangun pada tahun 80an namun sudah memiliki bangunan yang semodern itu. Pada bagian dalam bangunannya Plaza indonesia pun memiliki interior yang sangat luar biasa. Berbagai sudut mall dihiasi dengan lampu yang futuristik. Bangunan mall terdiri dari 7 lantai dengan beragam gerai yang dibuka disetiap lantainya.
Fasilitas terbaik disediakan Plaza Indonesia
Bangunan yang besar dan sangat megah tentu merupakan sebuah nilai tambah yang sangat baik dari sebuah mall. Namun sebuah mall tidak akan berjalan dengan baik apabila tidak dibarengi dengan fasilitas terbaik yang mendukung tempat tersebut. Lalu apasajakah fasilitas yang tersedia di mall Plaza Indonesia? Pergikemall akan merangkumnya untuk kalian.
1. Tempat parkir yang terintegrasi dengan baik
Salah satu faktor pendukung dari sebuah mall adalah tempat parkir yang baik. Sebagai mall yang sangat eksklusif tentu plaza indonesia mempunyai kelebihan sendiri dalam mengelola tempat parkirnya. Sedikit berbeda dari mall lainnya, saat memasuki plaza indonesia kendaraan kalian akan dicek secara detail dan menyeluruh menggunakan alat deteksi khusus yang dipakai oleh semua petugas yang berjaga. Kemudian kalian baru bisa mengambil tiket parkir. Perlu diketahui untuk sistem pembayaran parkir dari Plaza Indonesia sudah tidak menerima uang cash sebagai pembayarannya. Kalian bisa memanfaatkan e-money atau e-wallet kalian sebagai alat transaksi parkir.
2. Keamanan dan kenyamanan mall
Tentu dengan predikat mall eksklusif yang disandang, Plaza indonesia memiliki standart tersendiri dalam penerapan keamanan dan kenyamanannya. Saat hendak memasuki loby mall kalian akan diperiksa oleh petugas yang berjaga dengan menggunakan beberapa alat canggih hanya perlu waktu singkat untuk mengecek apakah terdapat indikasi membawa barang berbahaya atau tidak. Kemudian Kalian juga tidak boleh sembarangan membawa sesuatu ke dalam mall. Seperti hewan peliharaan, Payung, dan yang lainnya.
Baca informasi mall lainnya : Mall Solo Square
Kemudian memasuki area mall kalian akan langsung bisa merasakan mengapa mall plaza indonesia masuk sebagai salah satu mall eksklusif. Berbagai toko atau gerai bisa kalian temui di tempat ini. Berbeda dengan mall lain pada umumnya. Begitu masuk ke dalam mall ini kalian sudah akan langsung melihat gerai brand high end yang sangat banyak terdapat di dalam mall Plaza Indonesia. Beberapa brand High end yang terdapat di mall ini yaitu Louis vuitton, coach, smiggle, Rolex dan masih banyak lagi.
Dengan mall yang memiliki bangunan hingga 7 lantai kalian tidak akan merasakan kepanasan sedikitpun saat berada di dalam Plaza Indonesia. Sirkulasi udara yang sangat baik benar benar membuat suasana mall tetap memiliki udara yang sejuk dan segar. Kebersihan dari mall eksklusif ini tentu tidak perlu ditanyakan lagi. Berbagai area dibersihkan secara berkala oleh petugas yang berjaga dan untuk toilet pada mall ini pun sangat bersih dengan fasilitas toilet yang sangat modern dan juga area yang luas.
- Address: Jl. M.H. Thamrin No.Kav.28-30, Gondangdia, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10350, Indonesia
- Jam Operasional : 10.00 – 22.00
Berikut adalah beberapa informasi terkait mall Plaza indonesia yang masuk sebagai mall ekslusif dengan berbagai gerai brand high end yang terdapat di dalamnya. Nantikan informasi seputar mall di indonesia lainnya dengan tampilan yang menarik untuk kalian baca. Hanya di website pergikemall.com.